Kumaha, damang? Kalau Mister nyapa pakai bahasa Sunda, kalian tahu, dong, Mister bakal membahas kota apa? Yup, kota apalagi kalau bukan Bandung. Kalian yang pernah ke Bandung, kuliner apa yang udah kalian cicipi? Mister tebak, batagor? Atau mungkin mi kocok? Bagaimana dengan sate jando? Hah, apa, tuh, sate jando? Kalau penasaran, langsung aja baca tentang sate jando khas Bandung yang legendaris di bawah ini.
Jando apaan, sih, Mister?
Jando adalah gajih alias lemak. Jadi, sate jando adalah sate lemak, lemak sapi tepatnya. Sebenernya, yang dijual bukan cuma sate jando. Ada juga sate daging ayam dan sate daging sapi. Di antara ketiga sate itu, yang paling laris adalah sate jando.
Seharusnya nggak susah menemukan lokasi sate jando, karena lapak sate ini berada di kawasan yang cukup terkenal di Bandung, yakni di belakang Gedung Sate. Lokasi persisnya ialah di trotoar depan Universitas Padjajaran gedung Magister Ekonomi Terapan.
Artikel Terkait: 10 Tempat Makan Gelato Paling Hits Di Bali
Sumber gambar: shutterstock
Mengenal Lebih Dekat Sate Jando Khas Bandung
Yup, lapak sate jando Bandung yang legendaris bukan berupa restoran atau warung atau depot, melainkan tempat makan di pinggir jalan. Tapi, jangan salah. Pelanggannya banyak banget, apalagi saat jam makan siang atau hari Minggu. Mereka bahkan rela mengantre berjam-jam lamanya demi menikmati sate jando.
Seporsi sate jando berisi 10 tusuk sate plus lontong. Harganya Rp25.000. Untuk sate jando, satu tusuk berisi dua lemak. Untuk sate ayam atau sapi, satu tusuknya berisi tiga daging. Penyajiannya ialah dengan ditempatkan di atas daun pisang yang di bawahnya dialasi kertas pembungkus nasi.
Sate jando memang berlokasi di Bandung, tapi penjualnya berasal dari Klaten, Jawa Tengah. Namanya Ngatemi. Ia berjualan sate jando sejak 1960-an. Udah lama banget, ya? Pantes aja dibilang legendaris. Awalnya, Ngatemi berjualan berkeliling sambil menggendong barang dagangannya. Pada 2000, ia baru mulai berjualan di belakang Gedung Sate. Kini, usaha sate jando diteruskan oleh anaknya.
Artikel Terkait: Wajib Coba Lumpia Gang Lombok Semarang yang Legendaris
Sumber gambar: shutterstock
Sate jando Bandung yang legendaris buka setiap hari dari pagi sampai malam. Pada Senin – Jumat, buka pukul 8.30. Pada Sabtu dan Minggu, buka pukul 7.00. Saking ramainya pembeli, setiap harinya penjual sate jando menghabiskan 50 – 90 kg daging. Banyak kali, yaaa.
Resep Sate Jando
Sebelum dibakar, sate jando dibumbui rempah-rempah, seperti jahe, kunir, dan daun sirih. Setelah dibakar, diberi bumbu kacang dan kecap. Bumbu kacang inilah yang membuat sate jando banyak diminati. Bumbunya cukup kental dan resepnya merupakan racikan Ngatemi yang hingga kini masih dipertahankan. Lapak sate jando pernah pindah ke depot-depot gitu. Tapi, ya gitu, pelanggannya nggak sebanyak saat jualan di trotoar. Akhirnya, depot-depot tadi ditutup dan lapak sate jando kembali ke trotoar. Kayaknya, emang udah di situ, ya, hokinya.
Baca juga: Perkenalkan, Limun Sarsaparilla, Minuman Bersoda Asli Indonesia
Komentar