Aladiners ada yang hobi berenang, nggak? Main air di kolam renang memang mengasyikkan, ya. Kegiatan yang satu ini memang banyak manfaatnya, mulai dari melatih otot-otot, mengurangi gejala asma, hingga bikin hati seneng dan menghilangkan rasa gerah akibat cuaca panas.
Ternyata, nggak semua kolam renang itu dibuat dengan cara menggali tanah, ngaduk semen, dan nyusun ubin-ubin, lho. Alam juga punya kemampuan untuk menciptakan kolam-kolam yang keindahannya jauh melebihi kolam renang hotel berbintang lima mana pun. Penasaran ada di mana aja kolam renang alami ini? Mister punya daftarnya, nih!
1. Cenote Ik Kil (Meksiko)
Sumber gambar: Shutterstock
Bentuknya mirip-mirip pemandian para bidadari di film-film fantasi, ya Aladiners! Cenote berdiameter 60 meter dan punya kedalaman 35 meter ini emang cantik banget. Air yang jernih dan akar tanaman menjulur-julur di atasnya udah pasti bikin kamu betah berenang seharian.
Sebagai informasi, cenote adalah istilah dalam bahasa suku Maya yang berarti "sumur". Cenote tercipta karena turunnya hujan terus-menerus selama jutaan tahun yang akhirnya menghancurkan lapisan batuan kapur sampai ke saluran air bawah tanah.
2. Grotta della Poesia (Italia)
Sumber gambar: Shutterstock
Mau loncat dari ketinggian 2, 4, 6 meter atau pilih menuruni bebatuannya lebih dulu sebelum merasakan kesejukan airnya? Apa pun gaya nyebur kamu, semua sah-sah aja dilakuin di Grotta della Poesia.
Kolam renang alami yang letaknya berdekatan dengan laut lepas ini cocok banget dikunjungi saat matahari terbit atau terbenam. Kombinasi air yang biru, tebing-tebing, dan sinar matahari bakal jadi pemandangan yang bikin merinding!
3. Las Grietas (Ekuador)
Sumber gambar: Shutterstock
Las Grietas, yang berarti "retakan" dalam bahasa Spanyol, adalah kolam renang alami yang terletak di antara dua tebing batu vulkanis di Pulau Galapagos, Ekuador. Airnya yang berwarna hijau emerald dan super bening ini punya kedalaman 10 meter dan jadi rumah ikan-ikan yang baik hati. Bisa jadi temen kamu selama berenang di sini!
Dulunya, nyebur dengan lompat dari atas tebing dibolehin, tapi sekarang para pengunjung cuma bisa snorkeling dan berenang santai di sini. Yah, namanya juga demi alasan keamanan.
4. Blue Lagoon (Islandia)
Sumber gambar: Shutterstock
Bayangin betapa nikmatnya ngambang-ngambang santai di sini. Kamu bisa menikmati pemandangan alam yang indah sambil dibikin rileks oleh hangatnya air kolam. Sensasi spa di salon mana pun bakal kalah jauh dibanding spa di Blue Lagoon!
Air bertemperatur 37 - 39 derajat celsius di sini kaya banget kandungan mineralnya, bisa jadi obat untuk macem-macem penyakit kulit.
5. Gunlom Plunge Pool (Australia)
Sumber gambar: Shutterstock
Hotel-hotel berbintang biasanya punya infinity pool, tapi semua kolam keren itu masih kalah dibandingin infinity pool alami yang satu ini. Sambil berenang di ketinggian 150 meter dari tanah, kamu bisa menikmati pemandangan sabana Australia yang membentang di kejauhan. Surga dunia banget!
Selesai berendam-rendam cantik, kamu bisa kemah dan piknik di area yang terletak nggak jauh dari kolam yang dianggap sakral ini.
6. Nanda Blue Hole (Vanatu, Pasifik Selatan)
Sumber gambar: Shutterstock
Sering juga disebut Jackie's Blue Hole, kolam renang alami yang satu ini terbentuk dari air pegunungan vulkanis yang mengalir masuk ke gua kapur, membentuk aliran air bawah tanah dan muncul lagi ke permukaan membentuk sumber mata air yang biruuu banget.
Selain jadi tempat berenang yang terkenal banget, Nanda Blue Hole juga jadi sumber air bersih bagi penduduk lokal dan habitat berbagai tumbuhan langka. Harus dijaga banget, nih kelestariannya!
7. Pusat Laut Donggala (Indonesia)
Sumber gambar: Shutterstock
Terakhir dan nggak kalah kerennya, Indonesia kita tercinta ini juga punya kolam renang alami, lho! Berlokasi di tepi pantai di Sulawesi Tengah, Pusat Laut Donggala adalah kolam renang alami berdiameter 10 meter dan sedalam 7 meter yang dipenuhi air asin berwarna biru-kehijauan.
Selain cantik, air di sini dipercaya bisa nyembuhin macem-macem penyakit, lho. Hmmm... ada benernya juga, sih, karena kandungan garam dalam airnya memang bagus untuk proses penyembuhan dan relaksasi tubuh kita!
Komentar