Gua Gong di Pacitan - Selain pantai, Indonesia juga punya ribuan gua yang wajib banget buat kamu datangi, Aladiners. Menawarkan keindahan yang tidak kalah menarik dengan pantai, beberapa gua juga memiliki sejarah dan keunikannya masing-masing. Gua Gong misalnya. Yang unik dari gua ini adalah bunyi mendengung seperti gong jika bebatuan di dalam gua dipukul. Mungkin karena itu juga, Gua Gong sempat dianggap angker sama masyarakat setempat karena sering terdengar bunyi gamelan, termasuk gong, di dalam gua ini.
[caption id="attachment_36465" align="aligncenter" width="1024"] Sumber: KSMtour.com[/caption]
Gua Gong awalnya ditemukan oleh 2 warga desa yang sedang mencari mata air di tahun 1924. Di dalam gua ini, kamu bisa menikmati kecantikan stalaktit yang bisa berubah berwarna putih gading yang bercahaya kalau terkena sinar lampu. Selain itu, lampu-lampu sorot berwarna-warni juga menambah kesan artistik dari gua ini. Kondisi tempatnya yang memang sangat tertutup membuat temperatur di dalam gua juga lumayan panas dan lembab. Walaupun sudah disediakan kipas angin di dalam, tapi tetap saja udaranya yang pengap lumayan bikin gerah. Makanya jangan lupa untuk memakai pakaian yang sesuai dan tidak terlalu tebal kalau kamu datang ke sini ya, Aladiners.
[caption id="attachment_36466" align="aligncenter" width="1031"] Sumber: promediateknologi.id[/caption]
[caption id="attachment_36467" align="aligncenter" width="1020"] Sumber: tempo.co[/caption]
paket tour yang bisa dijadikan destinasi wisata untuk berlibur. Aladiners juga bisa langsung download aplikasinya Mister Aladin di Google Play Store atau App Store untuk mendapatkan berbagai penawaran menarik agar liburan jadi lebih berkesan dan terasa hematnya!
Komentar