11.Dec.2018

Mekarnya Bunga Tabebuya Buat Surabaya Mirip Tokyo!


Berbicara tentang Tokyo, apa yang terlintas di pikiranmu, Aladiners? Ramen? Gunung Fuji? Atau Bunga Sakura? Buat kamu yang mau ke Tokyo untuk melihat secara langsung keindahan Bunga Sakura, mending coba ke Surabaya dulu. Yup, Kota Pahlawan itu juga punya Bunga Sakura!

0
0
0

Semua bermula dari keinginan Tri Rismaharini, yang kala itu masih menjabat sebagai Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan pada 2010 lalu. Wanita yang kini menjadi Walikota Surabaya itu memang gemar berkebun, sehingga beliau ingin sekali mempercantik Surabaya dengan membangun banyak taman dan menanam bibit pohon.

Sumber foto: oleh Amir Baihaqi diambil dari laman travel.detik.com/travel-news/d-4321336/antara-tabebuya-surabaya-dan-jacaranda-australia-cantik-mana

Pada 2010 itu, bibit Bunga Tabebuya ini masih jarang ditemui. Soalnya, bunga ini berasal dari Brazil. Namun dengan gigihnya, Bu Risma berhasil menemukan penjual bibit bunga ini dari Malang dan Kediri. Kini, bibit bunga ini telah dibudidayakan di banyak tempat di Surabaya.

Sumber foto: infosurabaya.id

Seharusnya, bunga ini baru mekar di musim kemarau. Namun, saat mulai musim ujan seperti sekarang ini, Pohon Tabebuya justru bermekaran dan menghiasi jalan-jalan protokol Surabaya.

Tabebuya yang tumbuh di Surabaya memiliki beberapa varian warna, yakni kuning, pink, putih, dan warna ungu yang otomatis mengingatkan kita pada Bunga Sakura, ya?

Buat Aladiners yang masih mencari destinasi untuk liburan akhir tahun, nggak ada salahnya lho, menjadikan Surabaya sebagai tujuan wisata. Warna pink Bunga Tabebuya dan musim ujan, menjadikan suasana kota ini mendadak romantis! Dan pastinya, instagrammable banget, kan?

Sumber foto: instagram.com/amazingsurabaya

Selain menikmati Bunga Tabebuya, kamu bisa menikmati Surabaya dengan berkunjung ke destinasi wisata unggulan di Surabaya. Ada banyak tempat wisata menarik di Surabaya. seperti Jembatan Suramadu, Monumen Kapal Selam, House of Sampoerna (tempat kamu bisa mengenal lebih jauh tentang rokok Sampoerna), dan makam Sunan Ampel. Jangan kelewatan untuk makan makanan khas Surabaya, seperti Rujak Cingur, Rawon Setan, Soto Lamongan, Bebek Goreng Sinjay, dan Lontong Balap Garuda.

Cobain juga berkeliling Surabaya dengan naik Suroboyo Bus. Kamu nggak perlu bayar pakai uang untuk naik bus ini. Cukup tukarkan sampah plastikmu dan disetor ke petugas yang ada di bus. Inilah ide unik lainnya dari Bu Risma! Makin tertarik nggak, buat ke Surabaya?

Sumber foto: surabaya.go.id

Komentar