17.Apr.2018

Hore! Pameran Yayoi Kusama: Life is the Heart of a Rainbow Bakal Diadakan di Museum MACAN


Bersorak-sorailah pencinta karya seni serba polkadot-nya Yayoi Kusama! Setelah dipajang di National Gallery Singapore dan Queensland Art Gallery, sekarang giliran Museum MACAN Jakarta yang jadi tempat diadainnya pameran Life is the Heart of a Rainbow.

0
0
0

sumber foto:A�sheva.com

Buat yang belum tahu siapa itu Yayoi Kusama, sini Mister kasih tahu dulu. Beliau adalah seniman asal Jepang yang udah mulai berkarya sejak tahun 1950an! Meskipun sampai sekarang masih tinggal di rumah sakit jiwa, beliau produktif banget dan udah menghasilkan lebih dari 130 karya dengan tema polkadot, jaring-jaring, dan labu. Kamu gak harus jadi pakar seni buat menikmati karya Ibu Kusama ini. Karya-karya beliau unik dan bikin mata bahagia. Siapa coba yang gak mau foto di deket labu-labu kuning atau di dalem Infinity Mirrored Room-nya?

Sebelum pameran Life is the Heart of a Rainbow, Museum MACAN sebenernya pernah memajang Infinity Mirrored Room. Gara-gara ini, banyak banget orang yang dateng dan mereka rela berdiri antre satu jam lebih supaya bisa ngintip (dan foto demi eksistensi) di dalemnya! Besarnya antusiasme masyarakat bikin pihak Museum MACAN akhirnya berani ngadain pameran yang bakal berlangsung di tanggal 12 Mei a�� 9 September ini. Tuh, catet ya tanggalnya. Pasang reminder di handphone juga kalau perlu!

sumber foto:A�scmp.com

Hmmma�� Gimana ya nasib orang yang punya trypophobia (takut sama bulatan atau lubang-lubang yang jumlahnya banyak)? Yaa Mister berharap phobia kamu bisa sembuh setelah ngeliat karya terkenal Ibu Kusama seperti a�?Dots Obsessiona�?, a�?Narcissus Gardena�?, a�?The Spirits of the Pumpkins Descended into the Heavensa�?, dan a�?The Obliteration Rooma�?. A�Bagusnya kebangetan, lho.

sumber foto:A�pufflesandhoneyadventures.wordpress.com

Yuk ah, sampai ketemu di Museum MACAN tanggal 12 Mei a�� 9 September nanti, ya!

Komentar