15.Jul.2019

Bakar Tongkang, Festival Budaya di Riau yang Berawal dari Kisah Rantau


Go Gek Cap Lak. Itulah sebutannya dalam bahasa Hokkien. Dalam bahasa Indonesia, bakar tongkang. Merupakan atraksi wisata khas Bumi Lancang Kuning alias Provinsi Riau. Bermula dari perjalanan rantau masyarakat China dan kini menjadi festival yang sukses menyedot perhatian puluhan ribu orang.

0
0
0

Looking for a better life. Itulah tujuan sejumlah masyarakat Provinsi Fujian, China ketika memutuskan untuk merantau ke negeri orang. Dengan menumpangi tongkang (kapal) kayu, berangkatlah mereka menyeberangi lautan. Dalam kekhawatiran karena terombang-ambing di tengah lautan, para perantau memohon keselamatan pada Dewa Kie Ong Ya. Permohonan mereka terkabul. Mereka selamat sampai di darat.

Daratan tersebut ternyata sebuah kota yang kini bernama Bagansiapiapi, ibu kota Kabupaten Rokan Hilir, Riau. Dari tiga tongkang, hanya ada satu tongkang yang berisikan 18 orang yang berhasil mendarat di Bagansiapiapi. Kebetulan, ke-18 orang tersebut bermarga Ang dan mereka inilah yang menamai tempat mereka mendarat dengan sebutan Baganapi atau sekarang dikenal sebagai Bagansiapiapi.

Sumber: https://www.medcom.id/foto/rona/gNQYvYqN-ribuan-warga-hadiri-ritual-bakar-tongkang

Begitu mendarat di Bagansiapiapi, para perantau membakar tongkang yang mereka tumpangi. Itu adalah simbol bahwa mereka tidak mau kembali ke China, tetapi membangun kehidupan baru di tempat baru. Apa yang dilakukan perantau bermarga Ang tersebut terus dilanjutkan oleh keturunan-keturunan mereka. Kini, ritual bakar tongkang menjadi festival tahunan di Riau dan masuk dalam Top 100 Calender of Event Wonderful Indonesia. Tahun ini, Festival Bakar Tongkang telah diselenggarakan pada 17—19 Juni.

Sebelum puncak acara, yakni pembakaran tongkang, hari-hari sebelumnya sudah diselenggarakan acara-acara, misalnya parade fesyen. Selama Festival Bakar Tongkang berlangsung, warga tumpah-ruah ke jalanan, bahkan seminggu sebelum penyelenggaraan. Para keturunan Tionghoa di Bagansiapiapi yang tinggal di luar pulau dan luar negeri pun pulang kampung. Wisatawan domestik dan mancanegara (Malaysia, Singapura, Thailand, Taiwan, dan China) saling berbaur. Bagansiapiapi tak ubahnya lautan manusia.

Sumber: https://www.medcom.id/foto/rona/gNQYvYqN-ribuan-warga-hadiri-ritual-bakar-tongkang

Tepat satu hari sebelum acara puncak, warga keturunan Tionghoa di Bagansiapiapi bersembahyang di Klenteng Ing Hok Kiong. Lepas bersembahyang, mereka mengarak replika tongkang yang telah dihias warna-warni menuju klenteng. Di bagian depan tongkang, nampak kepala naga yang tertutup kain merah. Kepala naga adalah simbol dewa yang punya kedudukan tertinggi. Kain yang menutupi si naga baru dibuka pukul 00.00 WIB. Warga yang ingin melihatnya harus datang ke Klenteng Ing Hok Kiong.

Hari berganti, saatnya acara puncak Festival Bakar Tongkang. Pada hari itu, warga mengarak replika tongkang dari Klenteng Ing Hok Kiong menuju lokasi pembakaran tongkang di Jalan Perniagaan. Lokasinya berupa lapangan. Sepanjang perarakan, puluhan ribu warga berbaris menantikan lewatnya tongkang. Mereka menggenggam dupa merah. Nah, biasanya, nih, ketika perarakan tongkang, ada bagi-bagi minuman gratis buat peserta festival maupun wisatawan.

Setibanya di lokasi pembakaran, tongkang diletakkan di atas kim cua, kertas berwarna merah emas yang digunakan untuk bersembahyang. Tongkang pun dibakar. Selama tongkar dibakar hingga dilalap habis di jago merah, warga berdiri di sekeliling tongkang.

Sumber: https://www.medcom.id/foto/rona/gNQYvYqN-ribuan-warga-hadiri-ritual-bakar-tongkang

Hal yang dinantikan dari pembakaran tongkang adalah arah jatuhnya tiang kapal yang menjadi penanda sumber rejeki. Jika tiang jatuh ke laut, maka dipercaya bahwa rezeki akan lebih banyak didapat di laut. Jika jatuh ke darat, maka sumber rezekinya adalah di darat. Pada Festival Bakar Tiongkong 2019, tiang kapal jatuh ke arah laut.

Melihat ketiga foto di atas, sepertinya meriah banget gitu, ya, Festival Bakar Tongkang ini. Kalian pengen gak ke sana? Kalau pengen, siap-siap nabung, ya, biar tahun 2020 bisa terwujud keinginan kalian.

Komentar