19.Dec.2017

Brrr… 6 Tempat di Dunia Ini Jadi Makin Keren saat Musim Dingin!


 

0
0
0

Bulan Desember bulannya musim dingin, Aladiners! Selain karena di Indonesia sedang musim hujan, negara-negara empat musim juga lagi ditaburi salju. Wah, kebayang ya serunya penduduk di sana bisa main bola salju dan pakai jaket yang keren-keren. Nah, berhubung di Indonesia nggak turun salju, Mister Aladin mau ngajak kamu ngeliat cantiknya 6 tempat di berbagai belahan dunia saat musim dingin. Siapa tahu kamu jadi terinspirasi untuk pergi ke salah satu tempat berikut di liburan selanjutnya!

 

1. Banff National Park (Kanada)

banff national park Sumber gambar: todocanada.ca

Kalau main-main ke Banff National Park (amin!), mampir ke Danau Moraine, ya. Saking beningnya air di sini, bayangan Ten Peaks bisa terpantul dengan sempurna. Bikin mendadak pengin ngaca! Saking indahnya tempat ini, gambarnya sempet terpampang di mata uang Kanada di tahun 1970an, lho.

danau moraine banff national park Sumber gambar: wikipedia.org

Buat Aladiners yang di Indonesia, sabar dulu, ya. Kita baru bisa main seluncur es di mall, bukan di danau asli kayak gini. Hehe. Makanya, cepetan nabung biar bisa terbang ke Kanada!

 

2. Yellowstone National Park (Amerika Serikat)

yellowstone national park Sumber gambar: wikipedia.org

Ini, nih rumahnya para bison sejak jaman prasejarah. Keren diliat sepanjang tahun! Saat musim dingin, kamu bisa liat indahnya pegunungan vulkanik yang serba putih dan kawanan bison yang mondar-mandir cari rumput. Mirip kue natal yang ditaburi gula putih!

pegunungan yellowstone national park Sumber gambar: mwg.aaa.com

Jangan kaget, ya kalau tiba-tiba ada rubah atau antelope numpang lewat depan kamu!


3. Lapland (Finlandia)

lapland Sumber gambar: livingnomads.com

Tempat yang satu ini ajaib banget, Aladiners. Selama musim panas, matahari bersinar selama 24 jam. Giliran musim dingin, Lapland bakalan nyaris gelap gulita.

musim dingin di lapland finlandia Sumber gambar: livingnomads.com

Eh, tapi jangan kira kalau berkunjung ke sini saat musim dingin bakal suram nggak bisa ngapa-ngapain. Kalau kamu lagi beruntung, salah satu keajaiban dunia bakal terjadi di sini. Yap! Kamu bisa ngeliat aurora menari-nari di langit gelap selama beberapa lama. Dijamin kamu bakal merinding!


4. Harbin (China)

Harbin Sumber gambar: studycli.org

Kenapa tempat ini jadi keren banget pas musim dingin? Ini karena Harbin jadi tempat diselenggarakannya festival memahat salju dan es terbesar di dunia! Para peserta dari seluruh dunia berlomba-lomba bikin karya terbaik mereka dalam ukuran yang besaaar banget.

fesival harbin Sumber gambar: studycli.org

Beberapa hasil pahatannya, misalnya yang berbentuk seluncuran, beneran bisa dinaiki, lho! Saat malem hari tiba, bentuk-bentuk pahatan jadi keliatan lebih cantik karena disinari lampu warna-warni di sana-sini. Jangan lupa bungkus diri serapat mungkin, ya. Suhu di kota ini bisa mencapai minus 20 derajat celsius. Jauh lebih dingin daripada freezer kulkas kamu!


5. Plitvice Lake National Park (Kroasia)

plitvice lake national park Sumber gambar: Wikimedia Commons

Pas ngalir aja air terjunnya udah cantik banget, apalagi kalau kamu liat saat airnya lagi beku di musim dingin. Indahnya makin luar biasa! Serasa pencet tombol "pause" saat nonton video.

plitivice lake national park Sumber gambar: Shutterstock

Bayangin enam belas danau berwarna hijau toska yang biasanya mengalir bersamaan tiba-tiba membeku membentuk dinding kaca yang bagusnya bisa bikin mulut menganga!


6. Gurun Gobi (Mongolia)

gurun gobi Sumber gambar: Shutterstock

Hah, di daerah sepanas gurun bisa turun salju? Bisa banget, dong. Di Gurun Gobi, Mongolia, kamu bisa liat barisan unta berbulu melenggang melewati gurun yang ditutupi salju. Hihi, unik, ya!

gurun gobi mongolia Sumber gambar: Shutterstock

Biasanya, saat musim dingin ada Festival Seribu Unta di mana para pemilik unta berkompetisi dalam pertandingan polo dan balapan di atas hewan tangguh yang satu ini. Mau ikutan? Silakan!

 

Komentar