Zaman sekarang, restoran bukan cuma berlomba menghadirkan menu yang lezat, melainkan juga desain tempat yang unik. Apalagi kalo restorannya Instagenic, pasti banyak diserbu konsumen. Makan plus foto-foto kece. Itu yang dicari orang saat ini. Pulau Dewata alias Bali yang jadi jujukan banyak wisatawan pun turut menghadirkan restoran-restoran kece. Inilah 5 restoran unik di Bali yang wajib masuk dalam itinerary-mu saat traveling ke sana.
1. Man Shed
Dari namanya, sudah ketahuan kalau restoran ini lebih cocok untuk laki-laki. Kalian para lelaki yang demen dengan hal berbau otomatif, Man Shed adalah tempat yang wajib kalian sambangi.
Restoran yang dibuka sejak 2013 ini berlokasi di Jalan Tirtanadi II, Sanur. Sanur dipilih sebagai lokasi karena di sana banyak terdapat komunitas penggemar otomatif. Man Shed pun hadir sebagai tempat makan plus nongkrong bagi para komunitas tersebut.
Sumber: http://radin-mangata.blogspot.com/2015/12/man-shed-dinner-cantik-di-bengkel-mobil.html
Mirip bengkel. Itulah kesan saat pertama kali memasuki Man Shed. Di sana-sini terpajang kendaraan kuno. Ada sepeda, mobil, dan vespa. Ada pula helm yang bergantungan yang dimanfaatkan sebagai wadah untuk memasang lampu.
Oh, ya, vespa-vespa di restoran ini juga disulap menjadi kursi. Di depan vespa -vespa itu, ada meja bulat yang terbuat dari seng. Jadi, pengunjung bisa “naik vespa” sambil menikmati hidangan. Unik, kan?
Menu yang disajikan di Man Shed adalah campuran antara menu Indonesia dan Barat. Harganya agak menguras kantong, sih. Paling murah Rp40.000.
2. Slippery Stone
Tidak perlu melanglang buana sampai ke Eropa kalau ingin mencoba makanan Yunani. Cukup datang ke Slippery Stone, hidangan khas negara beribu kota Athena itu tersaji di hadapan kalian.
Saat melangkahkan kaki ke Slippery Stone, bersiaplah terpikat dengan desain interiornya khas Yunaninya. Air mancur, air terjun, patung dewa-dewi Romawi, dinding dari bebatuan, langit-langit yang tinggi, semua indah dan memesona.
Sumber: http://www.slipperystonebali.com/
Kalau datang ke restoran ini bersama kekasih, ajak si dia untuk makan di bagian taman yang punya langit-langit berhiaskan dedaunan menjalar. Uhhh, romantis banget, deh!
Bukan saja menikmati kuliner Yunani, di restoran yang terletak di Jalan Batubelig, Seminyak itu, kalian juga bisa menikmati pertunjukan dari para fire dancers dan belly dancers. Asyik, kan?
3. Tsavo Lion
Sumber: https://www.flickr.com/photos/mickpell/5766784952/in/photostream/ (by mick.pell@btinternet.com)
Dari namanya, kalian mungkin bisa menebak konsep restoran ini. Ya, makan sambil “ditemani” singa. Tsavo Lion bersebelahan dengan kandang singa. Tidak perlu takut diganggu para singa, karena ada pembatas berupa kaca transparan.
Tsavo Lion merupakan salah satu restoran di area Bali Safari Park di Jalan Bypass Prof Ida Bagus Mantra, Gianyar. Restoran ini diklaim sebagai restoran pertama di Indonesia yang bertemakan Afrika.
Menu yang disajikan di Tsavo Lion adalah menu Asia, Amerika, dan Afrika. Kalian harus berkantong cukup tebal kalau mau makan di sini, karena harga makanannya memang jauh dari kata murah.
4. Keramas Aero Park
Sumber: https://keramasaeropark.com/info_gallery/keramas-aeropark-activity
Kalian yang ingin tahu rasanya makan di dalam pesawat, silakan datang ke Keramas Aero Park. Pesawat yang digunakan berjenis Boeing 737-400 yang didatangkan dari Bandara Juanda, Surabaya.
Saat masuk ke restorannya, kalian akan diberi boarding pass. Para pelayannya mengenakan seragam layaknya pramugari. Benar-benar berasa seperti penumpang pesawat. Keramas Aero Park juga menyediakan bar dan kids playground. Bar-nya terletak tepat di bawah pesawat.
Keramas Aero Park berlokasi di Jalan Bypass Prof Ida Bagus Mantra, Gianyar. Lokasi yang ditempati berupa area persawahan. Jadi, sambil menikmati sajian menu khas Indonesia dan Barat, kalian bisa menikmati indahnya pemandangan serba hijau yang menyegarkan mata.
5. La Laguna
La Laguna terletak di pinggir Pantai Berawa, Canggu. Dari Pantai Berawa, kalian tinggal menyeberangi jembatan kayu besar untuk sampai di La Laguna. Jembatan kayu besar ini laris dijadikan spot untuk berfoto.
Kalau kalian suka dengan hal-hal seputar bohemian, La Laguna adalah tempat yang cocok, karena memang restoran ini bergaya ala-ala bohemian. Yang gak kalah keren, di sana juga ada karavan (mobil bergaya vintage) yang juga catchy untuk dijadikan background foto.
Sumber: http://blog.kura2guide.com/la-laguna/
Oh, ya, La Laguna juga menyediakan satu rumah untuk pembacaan kartu tarot. Kalian yang mau diramal keberuntungannya lewat tarot, boleh coba datang ke sana.
Menu yang disajikan di La Laguna adalah menu khas Spanyol lengkap dengan beragam cocktail. Untuk harganya, memang agak mahal, sih. Jadi, kalian harus merogoh kocek agak dalam saat makan di sini.
Komentar