
Aladiners, kalau musim di Liburan di Jakarta, asyiknya pergi ke mana ya? Eits, jangan khawatir karena ada banyak tempat wisata di Jakarta yang bisa kamu kunjungi untuk berlibur bersama keluarga maupun teman-teman kamu.
Tak dimungkiri, sebagai ibukota Indonesia, Jakarta memang terkenal akan gedung pencakar langitnya, tapi juga populer akan tempat wisatanya. Nah, masih bingung mau berkunjung ke mana? Yuk, simak rekomendasinya di bawah ini.
Inilah Tempat Wisata di Jakarta Yang Wajib Kamu Datangi
Mau healing sebentar di ibukota Jakarta? Tenang, beberapa list tempat Wisata di Jakarta berikut ini bisa dijadikan pilihan.
1. Dufan
Siapa yang belum pernah berkunjung ke Dufan? Atau, kamu salah satu pengunjung tetap Dufan saat musim liburan? Nah, ini adalah pilihan yang tempat untuk kamu yang ingin bersenang-senang di Jakarta.
Berlokasi di Jl. Lodan Timur No.7, RW.10, Ancol, Kec. Pademangan, Kota Jakarta Utara, Dufan jadi temoat wisata yang beroperasi pada 10.00–17.00 WIB. Dengan harga tiket masuk Rp265ribu hingga Rp600ribu, kamu sudah bisa menikmati pengalaman dengan suguhan beragam wahana yang menyenangkan.

Tempat Wisata di Jakarta : Dufan (Source Image : https://res.klook.com/)
2. Sea World Ancol
Selain Dufan, tempat wisata di Jakarta yang bisa dikunjungi adalah Sea World Ancol yang berlokasi di Jl. Lodan Timur No.7, RW.10, Ancol, Kec. Pademangan, Kota Jakarta Utara. Jika kamu ingin berkunjung ke sana, siapkan budget sekitar Rp110ribu-Rp130ribu untuk harga tiket masuk. Ingat, tempat wisata tersebut beroperasi pukul 09.30–16.00 WIB.
Perlu kamu tau, Sea World ini merupakan wisata Jakarta yang menyajikan biota laut di dalam akuarium raksasa. Kamu yang berlibur di sana lubisa menelusuri terowongan bawah air yang menakjubkan, hingga berinteraksi dengan hewan air maupun menyaksikan pemberian makan hewan laut. Tentunya, Sea World Ancol merupakan sebuah kawasan yang lengkap untuk memberikan hiburan dan pendidikan khususnya dunia laut yang sangat bermanfaat. sebagai tempat hiburan berkualitas.

Tempat Wisata di Jakarta : Sea World Ancol (Source Image : https://www.ancol.com/)
3. Taman Mini Indonesia Indah
Siapa yang belum pernah ke Taman Mini Indonesia Indah atau TMII? Ini kesempatan baik buat kamu untuk mulai mengunjungi TMII sebagai tempat wisata di Jakarta yang menyenangkan.
Berlokasi di Jakarta Timur, Jl. Raya, Ceger, Kec. Cipayung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, TMII beroperasi pada pukul 06.00–22.00 WIB dengan harga tiket masuk Rp25.000/orang.
Di sana banyak sekali wahana edukasi yang bisa dikunjungi. Di antaranya, miniatur rumah adat, taman bunga, taman dinosaurus, gedung teater, hingga museum. Oya, masing-masing wahana ini memiliki harga tiket masuk sendiri dan kamu juga bebas memilih wahana mana yang ingin dimasuki. Makin menyenangkan, kamu bisa menyewa sepeda di sana untuk berkeliling sepuasnya!
4. Taman Ismail Marzuki
Taman Ismail Marzuki juga jadi salah satu tempat wisata di Jakarta yang wajib banget dikunjungi, Aladiners! Berlokasi di Jl. Cikini Raya No.73, RT.8/RW.2, Cikini, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, tempat ini beroperasi pukul 08.00–00.00 WIB. Kabar baiknya, masuknya pun GRATIS!
Tempat yang kerap disingkat TIM ini merupakan tempat pentas seni seperti teater, pertunjukan musik, pembacaan puisi, dan lain sebagainya. Nggak herasn kalau banyak pula anak muda hingga kalangan keluarga yang berkunjung ke sana untuk menikmati teater modern, galeri, bioskop, balai pameran, gedung arsip, hingga Perpustakaan Jakarta yang modern serta Instagrammable! Cocok buat kamu yang mau cari tempat estetik yang menyenangkan!
5. Kota Tua
Kota Tua merupakan salah satu ikon Jakarta yang berlokasi di Pinangsia, Tamansari, Jakarta Barat, DKI Jakarta. Beroperasi pada pukul 09.00–15.00 WIB dan Tiket Mauk Gratis jadi salah satu hal yang menguntungkan bagi para pengunjung. Apalagi, area di Kota Tua yang luas membuat siapa saja puas untuk eksplor ke mana aja.
Perlu diketahui, Kota Tua ini sangat populer dengan bangunan-bangunan kolonialnya Aladiners. Disebut Kota Tua juga karena arsitektur bangunannya sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda dan hingga sekarang masih tetap dilestarikan. Tentunya, kamu bisa menikmati pemandangan gedung-gedung masa lalu, tapi juga bisa bersepeda dengan menggunakan sepeda ontel yang vintage. Seru kan!?
Nah, itulah beberapa tempat wisata di Jakarta yang bisa kamu jadikan pilihan saat ingin liburan. Untuk menuju ke tempat-tempat wisata tersebut, kamu juga bisa menggunakan outfit yang kece yang bisa kamu miliki di AladinMall lho. Biar dompet nggak jebol, banyak diskon menarik yang bisa kamu nikmati untuk pembelanjaan fashion dan masih banyak lagi!
Informasi AladinMall
Untuk info menarik lainnya, kamu dapat mengunjungi AladinMall Blog. Selain itu, kamu juga bisa berkunjung belanja online demi memenuhi segala kebutuhanmu dengan harga super hemat hanya di AladinMall yang bisa diakses melalui AladinMall.id atau Download Aplikasi Mister Aladin.
Written by Hayyina Hilal